Lomba Blog Wisata Sejarah Kota Malang - 4th Bloggerngalam

Total Tayangan Halaman

free counters
desain dan hak cipta oleh purwanti. Diberdayakan oleh Blogger.

About Me

Foto Saya
purwanti
Fresh graduate apoteker yang sedang berjuang untuk istiqomah, bercita-cita masuk surga, masih berjuang jadi manusia yang berguna dan selalu lebih baik dari hari kemarin, senang mencoba hal baru.kegiatan ngeblog sebagai sarana berbagi ilmu juga sebagai sarana belajar .suka membaca dan cinta indonesia ^^
Lihat profil lengkapku

Pengikut

Selasa, 19 Februari 2013

postheadericon Baturaden

       Salah satu wisata andalan di kampung halamanku Banyumas, Jawa tengah adalah Baturaden. Aku sendiri sudah lupa-lupa inget sih, soalnya terakhir kali aku ke sana tuh waktu jaman SD hahahaha..... itu tuh sekitar beberapa ribu tahun yang lalu (#lebay).Tapi kalo mau tau lebih banyak  tentang baturaden sih, tanya si mbah gugel juga bisa lah. Waktu itu aku ke sana sama rombongan dari TK, kebayang kan gimana imutnya aku (#huuuuuu  ).Masih ada kok foto ku lagi naik sepeda air didampingi sama mamahku, di Baturaden.

   


      Tau gak sih, kenapa di kasih nama Baturaden??? konon nama Baturaden ini berasal dari sebuah legenda , atau dongeng yang beredar di kalangan masyarakat Banyumas. Alkisah seorang putra raja yang disebut raden, dia mencintai seorang pembantu (batur). Tapi karena kisah cinta mereka tidak direstui, mereka akhirnya memutuskan untuk  menghilangkan penghalang cinta mereka dengan mengakhiri hidup mereka di sebuah daerah di lereng gunung Slamet yang seang ini disebut dengan nama baturaden. Hmm, ini tuh kayanya  kisah romeo and juliet versi banyumas .( apa mereka udah bahagia yah di alam sana?? sudah punya anak  cucu mungkin?? # ok, just a story)


pancuran pitu
         Di baturaden ini wisata yang banyak dicari adalah wisata air, tepatnya pancuran atau air mancur. Di derah lokawisata baturaden ada 7 curug atau air mancur, saat pertama masuk ke loka wisata kita akan disuguhi sebuah pancuran yang cukup besar dan tinggi, ini adalah pancuran1, dengan berjalan sejauh beberapa meter kita akan  menemui pancuran 2, 3, 4, 5, 6, dan yang paling jauh jaraknya adalah pancuran pitu ( pancuran 7). Tapi biasanya yang banyak diburu para wisatawan tuh panturan telu (3) dan pancuran pitu (7). d pancuran telu terdapat 3 mata air yang konon punya khasiat menyembuhkan, sedangkan di pancuran pitu terdapat mata air yang mengandung belerang( khasiatnya buat penyembuhan juga). menurut ku aada benarnya juga,, karena menurut saya dengan pemandangan indah yang ada disana setidakya segala kepenatan, kebetean, kegalauan dapat hilang bersama aliran pancuran icu #cieeee.

Lokawisata ini tergolong sudah lengkap sarana dan prasarananya, sudah ada lahan parkir,rest area, kolam renang tak ketinggalan wahana - wahan yang seru dan yand pasti pemandangan nya yang ciaaammmmiiikkk banget. So, kalau kamu lagi  atau , mau jalan - jalan ke daerah banyumas jangan lupa mampir ke baturaden yah. aja kelalen loh... hehehe